Panitia Rekrutmen Calon Anggota Dewan Riset Daerah (DRD) Kota Magelang membuka kesempatan kepada anggota masyarakat yang berasal dari unsur pakar, lembaga riset / penelitian dan pengembangan, perguruan tinggi, Lembaga Swadaya Masyarakat (academic experience), dunia usaha, asosiasi profesi, pemerintah daerah dan masyarakat untuk menjadi Anggota Dewan Riset Daerah (DRD) Kota Magelang periode 2013-2015, dengan kriteria sebagai berikut :

 

  1. Memiliki intelektualitas, reputasi keilmuan dan integritas tinggi, diutamakan kemampuan kebijakan makro.
  2. Memiliki dedikasi dan konsistensi dalam memajukan iptek untuk pembangunan dengan mengutamakan academic reasoning.
  3. Memiliki jejaring kerja (networking) yang baik dan dicantumkan pada Curriculum Vitae (CV).
  4. Memiliki komitmen terhadap pemecahan permasalahan pembangunan Kota Magelang.
  5. Mewakili unsur Keanggotaan DRD.
  6. Mempunyai rasa memiliki (sense of belonging), rasa berpartisipasi (sense of participation), rasa kepekaan (sense of responsiveness), dan rasa tanggungjawab (sense of responsibility) yang tinggi.

Adapun persyaratannya adalah sebagai berikut :

  1. Warga Negara Indonesia, dibuktikan dengan KTP.
  2. Sehat jasmani dan rohani.
  3. Berumur minimal 30 tahun.
  4. Mempunyai kualifikasi pendidikan sekurang-kurangnya tamat sarjana (S1) atau sederajat, dibuktikan dengan ijazah.
  5. Memiliki keahlian, kepakaran dan kompetensi riset.
  6. Berperilaku jujur, berkelakuan baik dan bertanggung jawab.
  7. Pengalaman penelitian dibuktikan dengan penelitian yang dihasilkan.
  8. Memiliki integritas dan komitmen untuk melaksanakan tugas sebagai anggota DRD Kota Magelang.
  9. Bersedia menjadi anggota DRD Kota Magelang secara profesional.
  10. Memiliki komitmen membangun Kota Magelang.
Bagi yang berminat silahkan mengirimkan aplikasi dengan kelengkapan dokumen yang disyaratkan sebagai berikut :
  1. Mengisi formulir pendaftaran.
  2. Mengisi Daftar Riwayat hidup sesuai form yang ditetapkan panitia.
  3. Menyerahkan Pas photo berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar.
  4. Melampirkan Fotokopi ijazah terakhir yang dilegalisir.
  5. Melampirkan Fotokopi KTP yang masih berlaku.
  6. Melampirkan Surat Persetujuan dari pimpinan tempat bekerja.
  7. Melampirkan Makalah Terstruktur yang diminati dengan pilihan minat :
    • Teknologi dan Infrastruktur Perkotaan,
    • Sosial dan Kemanusiaan (Humaniora),
    • Ketahanan Pangan, atau
    • Sumber energi baru dan terbarukan.
  8. Makalah ditulis maksimal 3 (tiga) halaman pada kertas berukuran kuarto (A4), diketik dengan huruf Times New Roman ukuran 12 dengan jarak 1½ spasi.
  9. Surat pernyataan bersedia menjadi DRD Kota Magelang secara profesional periode 2013-2015.
Semua kelengkapan dokumen dimasukkan dalam amplop tertutup dikirimkan langsung ke Panitia rekruitment Calon Anggota Dewan Riset Daerah (DRD) Kota Magelang selambat - lambatnya 25 November 2013, dengan alamat : Kantor Litbang dan Statistik Kota Magelang, Jl. Jend. Sudirman No. 46 Magelang, (0293)-360800.
 
 

Add comment


Security code
Refresh